Makassar – Rutan Kelas I Makassar mengikuti kegiatan Penguatan Awal Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Keminimipas) secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting. Kegiatan ini dilaksanakan secara serentak oleh seluruh satuan kerja Imigrasi dan Pemasyarakatan di Indonesia sebagai langkah strategis dalam menyelaraskan pelaksanaan kinerja dengan 15 Aksi Nasional Keminimipas.
Penguatan awal tahun ini bertujuan untuk memperkuat komitmen seluruh jajaran dalam menjalankan tugas dan fungsi secara profesional, berintegritas, serta berorientasi pada pelayanan publik yang berkualitas. Seluruh pegawai Rutan Kelas I Makassar mengikuti kegiatan dengan penuh perhatian sebagai wujud kesiapan dalam mengimplementasikan arah kebijakan kementerian di tahun berjalan.
Dalam arahannya, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan menekankan pentingnya keselarasan program kerja satuan kerja dengan 15 Aksi Nasional sebagai pondasi utama dalam mewujudkan reformasi birokrasi yang berdampak nyata bagi masyarakat. Menteri juga mengingatkan agar setiap jajaran mampu bekerja adaptif, responsif, dan bertanggung jawab dalam menghadapi tantangan tugas ke depan.
“Penguatan awal tahun ini menjadi momentum penting untuk menyatukan langkah dan persepsi seluruh jajaran Imigrasi dan Pemasyarakatan. Saya meminta agar 15 Aksi Nasional tidak hanya menjadi dokumen perencanaan, tetapi benar-benar diimplementasikan secara nyata, konsisten, dan terukur dalam setiap pelaksanaan tugas,” tegas Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, dalam amanatnya.
Melalui kegiatan ini, Rutan Kelas I Makassar berkomitmen untuk mendukung penuh kebijakan Keminimipas serta menjadikan penguatan awal tahun sebagai pijakan dalam meningkatkan kinerja organisasi, pelayanan kepada masyarakat, serta pembinaan dan pengelolaan pemasyarakatan yang semakin optimal sepanjang tahun 2026.
0 Comments
Belum ada komentar